LOMBA PADUAN SUARA LAGU DOLANAN DAERAH JAWA TENGAH
TINGKAT SMP/sederajat se-KOTA dan KABUPATEN SEMARANG
TAHUN 2013
TINGKAT SMP/sederajat se-KOTA dan KABUPATEN SEMARANG
TAHUN 2013
A. Maksud dan Tujuan:
1. Melestarikan dan mengembangkan etika, seni, dan budaya serta meningkatkan potensi, kreasi, ekspresi dan apresiasi seni siswa.
2. Menjalin tali silaturahmi antar sekolah dan siswa melalui bidang seni.
3. Memupuk, menyalurkan, dan mengembangkan potensi seni dan budaya serta etika di kalangan sisiwa SMP
4. Memperingati Hari Sumpah Pemuda tahun 2013
B. KETENTUAN LOMBA
Peserta
1. Peserta merupakan kelompok Paduan Suara dari salah satu SMP di Kota atau Kabupaten Semarang.
2. Setiap anggota Paduan Suara merupakan siswa yang masih aktif .
3. Setiap kelompok paduan suara terdir 10-20 orang (termasuk dirigen bagi kelompok paduan suara yang menggunakan dirigen).
4. Dalam sajiannya, boleh tidak menggunakan dirigen.
5. SusunananggotaPaduanSuaraterdiri atas campuran (laki-laki dan perempuan) atau sejenis.
6. SetiapSekolah hanyaboleh mengirimkan 1 grup paduansuara.
Lagu
1. Setiap peserta lomba wajib membawakan satu buah lagu dolanan daerah Jawa Tengah dengan arr. bebas
2. Lagu dinyanyikan cukup sekali.
3. Lama penyajian maksimal 5 menit terhitung mulai musik dimulai.
4. Penyajian lagu dapat menggunakan iringan atau tanpa iringan (a cappella).
5. Apabila menggunakan iringan, hanya boleh diiringi dengan piano atau keyboard yang diset dengan tone color piano.
Penilaian
1. Kriteria penilaian meliputi :
a) Materi suara (50-90) : warna suara, ambitus, sonoritas.
b) Teknik suara (50-90) : intonasi, artikulasi, diksi, balance, homogenitas,attack, dan release.
c) Pembawaan lagu (50-90):pemilihan tempo, dinamika, gaya, danpengkalimatan.
d) Penampilan (50-90): mimik, kostum,penguasaan panggung, dan komunikasi.
2. Penilaian dilakukan secara langsung.
Juri
1. Dewan juri berjumlah maksimal 3 (tiga) orang dengan dipimpin oleh seorang ketua dewan juri.
2. Dewan juri merupakan tokoh-tokoh musik yang dianggap kompeten dalam bidangnya.
3. Keputusan dewan juri bersifat mutlak serta tidak dapat diganggu gugat.
4. Ketua dewan juri bertanggungjawab kepada panitia.
5. Demi menjunjung objektivitas dalam penyelenggaraan lomba, setiap peserta tidak diperkenankan dengan alasan apapun untuk mengadakan hubungan dengan anggota dewan juri.
Perlengkapan Lomba
1. Panitia menyediakan sebuah keyboard.
2. Panitia tidak menyediakan tata suara untuk lomba.
Pertemuan Teknis
1. Dalam rangka membahas aspek-aspek teknis yang berkaitan dengan lomba, akan dilaksanakan pertemuan teknis pada : Hari/ tanggal : Sabtu, 19 Oktober 2013
Pukul : 09.00-selesai
Tempat : Gedung B6 Fak. Bahasa dan Seni, Unnes
2. Pertemuan teknis diadakan antara ketua maupun anggota dewan juri dengan peserta.
3. Setiap peserta diharapkan mengirimkan maksimal dua orang wakilnya untuk menghadiri pertemuan teknis ini.
C. PENDAFTARAN PESERTA
Waktu dan Tempat Pendaftaran dan Lomba
1. Pendaftaran Lomba Paduan Suara Lagu Dolanan daerah Jawa Tengah Tingkat SMP/sederajat se kota dan Kab. Semarang dibuka mulai tanggal 1 September 2013 dan ditutup pada tanggal 19 Oktober 2013 bertepatan dengan pelaksanaan temu teknis, sedangkan lomba dilaksanakan pada 2 November 2013 di gedung B-6 Fak. Bahasa dan Seni-Unnes, jam 10.00-selesai.
2. Pelayanan pendaftaran dilakukan setiap hari pada jam kerja (pk. 08.00-15.00 WIB) melalui cp: Mas Ikhwan BL :08122856146; Moh. Muttaqin (08156579137) ; Mas Kempling (08156501224); Hasan Bisri (083842080520) atau datang langsung ke Ruang Badan Pengembangan Konservasi, Gedung ICT lantai I Kampus Unnes, Sekaran, Semarang (Belakang Gedung Rektorat)
Syarat Pendaftaran
1. Membayar uang pendaftaran setiap grup sebesar Rp. 75.000,00 ( tujuhpuluh lima ribu rupiah)
2. Mengisi dan menyerahkan kembali formulir pendaftaran, data kelompok Paduan Suara, daftar nama anggota kelompok Paduan Suara, dan formulir judul lagu daerah Jawa Tengah.
3. Menyerahkan teks aransemen lagu masing-masing rangkap empat ke Sekretariat Panitia Lomba selambat-lambatnya pada pelaksanaan temu teknik, yakni pada tanggal 19 Oktober 2013.
Ketentuan Tambahan Lainnya
1. Semua perubahan yang berkaitan dengan teknis pelaksanaan lomba akan disampaikan pada saat pertemuan teknis.
2. Hal-hal yang belum jelas dapat ditanyakan langsung ke Sekretariat Panitia Lomba.
3. Konsumsi peserta selama mengikuti lomba, menjadi tanggung jawab peserta lomba.
D. PENGHARGAAN
Penghargaan berupa tropi, sertifikat, dan uang pembinaan akan diberikan kepada enam kelompok Paduan Suara penyaji terbaik.
E. Daftar Lagu Pilihan
1. Te Kate Dipanah
2. Padhang Bulan
3. Jaranan
4. Numpak Pit
5. Sluku – sluku Batok
6. Menthok-menthok
7. Jamuran
8. Gundhul Pacul
9. Cublak Suweng
No comments:
Post a Comment